Lucunya Hukum di Negeri ini...

Hukum, mungkin kata ini udah gak asing lagi kedengarannya. Ya siapa yang gak tau hukum dari SD sampe Kuliah (kalo yang ngambil jurusannya) kita belajar sama yang namanya PKN dan disitu ada bab yang namanya hukum.

Kalo kata Wikipedia :
Hukum adalah sistem yang terpenting dalam pelaksanaan atas rangkaian kekuasaan kelembagaan.
Kalo kata di buku - buku atau guru gua hukum itu gapernah pandang bulu dan di pasal disebut juga "Indonesia adalah Negara Hukum" "Manusia mempunyai kedudukan yang sama di mata hukum". Tapi kita coba bandingin sama kenyataan zaman sekarang. Masih sesuaikah Hukum yang ada di Indonesia? gua rasa sih iya, tapi mereka yang jalaninnya yang salah.


Ada banyak contoh salah satunya kasus Gayung (disamarkan), dia korupsi yang entah berapa puluh milyar dan dengan seenak jidatnya setelah di penjara dia bisa kelayapan kemana - mana. Sementara banyak kasus conohnya kasus yang sekarang jadi omongan semua orang AAL, yang kata orang dia cuma nyuri sendal jepit punya polisi dan dia diadali yang katanya (liat di tipi) bakalan 5 tahun di penjara.


Adilkah? Ya sebenernya ini adil - adil aja toh hukum gak pandang bulu dan dia emang bersalah. Ini emang bukan kesalahan hukum yang ada tapi ini murni kesalahan mereka yang jalanin hukum yang ada. Hukum di indonesia cenderung lemah dengan orang - orang yang berkedudukan dan berduit terus cenderung kuat sama orang yang gak punya apa - apa.


Ini balik lagi ke masing - masing individunya lagi dan ini juga berkaitan sama yang namanya duit (udah gua bahas di "Uang...Uang...Uang..."). Tapi ini sangat gak adil buat mereka yang udah susah dan harus dibebankan sama kondisi zaman sekarang.


Gak akan ada hal yang bisa ngerubah keadaan sekarang sampe orang yang jalanin apa yang namanya hukum bisa bersikap adil dan mereka gak tergoda sama yang namanya 'Duit'

Tidak ada komentar:

Posting Komentar